ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan

ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan - Hallo sahabat mixnews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Info Teknologi, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan
link : ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan

Baca juga


ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan

ZTE S30 SE

Selain merilis sebuah smartwatch, perusahaan telekomunikasi asal Shenzhen yang telah berdiri sejak tahun 1985, ZTE juga telah merilis tiga seri smartphone Android terbarunya. Ketiganya adalah perangkat yang punya performa tinggi dengan mengutamakan dukungan jaringan 5G, dan ZTE S30 Pro hadir sebagai opsi yang paling mewah.

ZTE sendiri pernah eksis di Tanah Air melalui perangkat telepon yang mendukung jaringan CDMA, dan juga termasuk telepon rumah (yang mungkin Gizmo friends masih bisa temukan di pasaran). Meski begitu, lini smartphone-nya tergolong laris di negara lain, mampu bersaing bersama Honor dan merek sekelas lainnya. Rilis mulai dari seri premium hingga kelas entri.

Lewat ZTE S30 Pro, ZTE ingin mencoba hadirkan pengalaman sebuah smartphone flagship dengan fitur-fitur khas ke segmen harga lebih terjangkau. Selain varian Pro, dihadirkan pula ZTE S20 & S30 SE, di mana perbedaannya tergolong tipis. Hanya pada seri chipset dan penggunaan panel layarnya saja, selebihnya masih identik.

Baca juga: ZTE Watch GT, Jam Tangan Pintar Sejutaan dengan Fitur Olahraga Lengkap

ZTE S30 Pro Hadir dengan Cip Snapdragon 768G

ZTE S30 Pro 5G

Secara desain, baik ZTE S30 Pro & S30 biasa terlihat mirip, punya modul kamera dengan aksen sedikit berbeda di dalamnya. Sementara bodi belakang hadir dengan efek warna gradasi yang berubah-ubah sesuai penangkapan cahaya. Punya ketebalan kurang dari 8mm dengan bobot 178 gram saja.

Padahal, hardware di dalamnya tergolong kompleks. Selain chipset Snapdragon 768G yang powerful, ZTE juga sematkan sistem pendingin dengan heat pipe dan teknologi “memory fusion”—berikan ekstra kapasitas RAM hingga 3GB untuk performa yang lebih baik. Plus antena 5G yang dirancang agar bisa dapatkan jaringan terbaik bagaimana pun smartphone ini digenggam di tangan.

Layarnya berdimensi 6,67 inci, sudah gunakan panel AMOLED full HD+ lengkap dengan refresh rate 144Hz dan touch sampling rate 360Hz. Tak sampai di situ, cakupan DCI-P3 100% juga berikan akurasi warna prima. Kapasitas baterainya mungkin tergolong kecil di 4,200 mAh, namun pengisiannya bakal instan lewat dukungan fast charging 55W.

Di sektor kamera, disiapkan kamera punch-hole 44MP di depan, serta setup empat kamera di belakang. Sensor utamanya beresolusi 64MP dan dapat merekam video hingga 4K 60fps, ditambah dengan 8MP ultra wide-angle, 2MP macro dan 2MP depth sensor.

ZTE S30 & S30 SE Hadir Sebagai Opsi Lebih Murah

ZTE S30 SE
ZTE S30 SE

Lain halnya dengan varian Pro, ZTE S30 membawa banyak sekali fitur yang sama, namun dengan beberapa penyederhanaan. Chipset yang digunakan adalah MediaTek Dimensity 720, sementara layarnya berubah menjadi panel LCD dengan refresh rate 90Hz.

Kapasitas baterai menjadi 4,000 mAh dan mendukung pengisian 30W. Dan untuk bagian kamera, hanya sensor depannya saja yang turun ke 16MP, serta kemampuan rekam video maksimum 4K 30fps yang mungkin menjadi batasan dari chipset.

Varian ZTE S30 SE lebih sederhana lagi dengan Dimensity 700, tanpa refresh rate tinggi, serta sensor kamera utama 48MP. namun kapasitas baterai membesar di 6,000 mAh, dan mendukung fast charging 18 watt. Desain kameranya sedikit berubah, karena ultra wide-angle absen untuk varian termurah ini.

Harga ZTE S30 Pro, S30 & S30 SE

ZTE S30 Pro 5G

Meski jadi varian yang termahal, harga dari ZTE S30 Pro 5G sejatinya cukup terjangkau. Dengan opsi memori 8/256GB, ZTE membanderolnya seharga CNY2,998 atau sekitarRp6,6 jutaan. Sementara untuk ZTE S30 & S30 SE, masing-masing lebih murah di CNY2,198 & CNY1,698 (Rp4,8 jutaan & Rp3,7 jutaan).

Ketiganya sudah tersedia mulai 3 April 2021, tentunya rilis lebih dulu di negara asalnya. Selain kemampuan gaming, ZTE S30 series berikan opsi beragam bagi mereka yang inginkan 5G di rentang harga berbeda, dengan ZTE S30 Pro menjadi primadonanya.



from Gizmologi https://ift.tt/3fFHefI
via IFTTT


Demikianlah Artikel ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan

Sekianlah artikel ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan dengan alamat link https://mixnews-kz.blogspot.com/2021/04/zte-s30-series-unggulkan-performa.html

0 Response to "ZTE S30 Series Unggulkan Performa Gaming & 5G, Harga Mulai Rp3 Jutaan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel