Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan

Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan - Hallo sahabat mixnews, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Info Teknologi, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan
link : Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan

Baca juga


Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan

Jakarta, Gizmologi – Untuk konsumen yang benar-benar mencari smartphone Android dengan fokus fitur pada keamanan, jajaran perangkat dari HMD Global memang terlihat paling memikat. Diperkenalkan secara global pada April lalu, salah satu penawaran terbarunya, Nokia G20 akhirnya dijual secara resmi di Tanah Air.

Ya, pihak HMD memang belum meluncurkan smartphone ini secara gambling di Tanah Air. Namun tanda-tanda kehadirannya memang sudah bermunculan sejak beberapa pekan lalu. Ditandai dengan kemunculannya pada situs postel TKDN Indonesia, hingga penampakannya di beberapa situs e-dagang yang bisa dijumpai. Saat itu, ditampilkan harga pre-order lengkap bersama estimasi pengiriman unit.

Baca juga: Nokia Noise Cancelling Earbuds, TWS Pertama dengan ANC Harga Rp1,7 Jutaan

Tahun ini HMD memutuskan untuk mengubah penamaan lini seri perangkatnya. Dari yang awalnya murni gunakan angka dengan titik, kali ini mengandalkan sebuah huruf depan yang berikan status segmen, diikuti dua angka di belakangnya. Untuk seri G seperti Nokia G20 & G10, unggulannya adalah baterai tahan lama.

Nokia G20 Sudah Bisa Dibeli Secara Daring

Nokia G20

Informasi ketersediaan Nokia G20 di Indonesia pertama kali muncul dari cuitan seorang pengamat teknologi, Herry SW. Lewat akun Twitter pribadinya, ia menyampaikan sambutan atas kehadiran smartphone mid-range tersebut, lengkap dengan sebuah gambar yang berisi tampilan perangkat, spesifikasi kunci, serta harga jualnya.

Lantas berapa harga dari Nokia G20? Kabar baiknya, lebih murah dari harga yang disarankan saat peluncurannya April lalu, yang mencapai 159 Euro atau Rp2,7 jutaan. Bila dicek pada salah satu toko ritel yang juga menjual perangkat dan aksesori Nokia di Tokopedia, Nokia G20 sudah tersedia di harga Rp2,499 juta.

Unitnya pun sudah tak lagi berstatus pre-order, tercatat sejak 14 Juli lalu—entah mengapa HMD belum meresmikan kehadiran smartphone barunya ini. Kabar ‘buruknya’, spesifikasi yang diusung oleh Nokia G20 masih terasa kurang, terutama bila dibandingkan kompetitor yang punya spesifikasi chipset serta besaran kamera utama sama persis.

Tidak ada yang benar-benar setara, memang. Bila ditilik dengan yang punya chipset sama persis, realme C15 hanya memiliki sensor kamera utama 13MP, namun banderol harga lebih murah di Rp1,99 juta saja. Sementara untuk seri smartphone dengan NFC, ada Redmi Note 10S yang sedikit lebih mahal, namun semua spesifikasi jauh lebih mentereng.

Spesifikasi Kunci Nokia G20

Nokia G20

Namun bila memang kamu mencari sebuah smartphone stock Android murah yang punya sensor NFC, Nokia G20 baru bisa menjadi alternatif yang cocok. Tampilannya cukup kece, dan identik dengan saudaranya yang lebih mahal yaitu Nokia 5.4. Kecuali desain layar depannya saja sedikit tertinggal.

Nokia G20 punya layar sedikit lebih luas di 6,5 inci, meski masih beresolusi HD+. Menjalankan cip Helio G35, baterainya dibuat jauh lebih besar dari sang kakak, mencapai 5,050 mAh. Diklaim bisa bertahan hingga pemakaian berhari-hari, sayangnya tidak diimbangi dengan dukungan fast charging.

Untuk pembaruan perangkat lunak, HMD janjikan dua tahun pada OS dan tiga tahun untuk keamanan bulanan. Mengingat bukan seri premium, kamera belakangnya belum menggunakan lensa dari ZEISS. Namun sudah bisa merekam dengan suara tiga dimensi alias audio spasial.



from Gizmologi https://ift.tt/3ktRwCi
via IFTTT


Demikianlah Artikel Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan

Sekianlah artikel Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan dengan alamat link https://mixnews-kz.blogspot.com/2021/07/nokia-g20-sudah-tersedia-di-e-commerce.html

0 Response to "Nokia G20 Sudah Tersedia di E-Commerce, Bawa NFC Harga Rp2 Jutaan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel