Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022
Judul : Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022
link : Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022
Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022
Jakarta, Gizmologi – Selain strategi perusahaan, keberlangsungan bisnis sebuah organisasi juga tentunya bergantung pada karyawan. Sehingga diperlukan pengelolaan yang cerdas serta efisien, dan hal tersebut coba diberikan oleh VENTENY, sebuah perusahaan teknologi yang berfokus untuk tingkatkan keberlangsungan para karyawan. Atau yang mereka sebut dengan “employee happiness”.
Pertama kali diperkenalkan di pasar Filipina pada 2015 silam, VENTENY sendiri resmi beroperasi di pasar Indonesia empat tahun kemudian. Berkat kesuksesannya, holding company perusahaan pun dipindahkan dari Singapura ke Jakarta, dengan jumlah ratusan ribu pengguna yang aktif gunakan layanannya. Saat ini, perusahaan fokus menggarap dua segmen utama, dan siap berekspansi ke depannya.
Keduanya adalah segmen korporasi (B2B) serta yang cukup berbeda yakni business-to-business-to-employee, alias B2B2E. Untuk B2B sendiri, VENTENY mengandalkan Business Acceleration Program, yakni pembiayaan bagi perusahaan demi keperluan peningkatan bisnis. Permudah skala bisnis kecil serta menengah yang tak jarang masih kesulitan untuk mendapat modal, dengan alasan seperti persyaratan yang rumit.
Baca juga: GoCorp, Solusi Perusahaan Atur Tunjangan Transportasi Karyawan
Sementara untuk B2B2E, Riko Simanjuntak selaku VP Brand Communication VENTENY mengatakan bila pihaknya berkomitmen untuk berikan employee super-app, menjawab semua kebutuhan personal karyawan. Semuanya tersedia lewat smartphone, dengan aplikasi yang kini sudah tersedia pula untuk perangkat iOS.
Jumlah Pengguna Aplikasi VENTENY Jauh Lebih Banyak
Riko mengatakan, “Kami punya V-Merchant untuk kebutuhan gaya hidup, V-Academy untuk pengembangan skill, dan belakangan ini ditambah V-Insurance untuk penyediaan asuransi.” Tak hanya itu, karyawan yang perusahaannya sudah bekerja sama dengan VENTENY juga bisa mmenafaatkan layanan V-Nancial. Disiapkan bagi mereka sebagai fasilitas penyaluran dana, yang umumnya berguna untuk kondisi darurat.
Dalam berikan layanan yang juga berkait dengan finansial, VENTENY sendiri bekerja sama dengan penyelenggara layanan keuangan yang terdaftar di OJK. Saat ini sudah tercatat sekitar 180 ribu member eksklusif, berasal dari sekitar 140 perusahaaan maupun corporate partners. Nilai tersebut memiliki kontribusi terhadap perusahaan hingga 200% di 2021.
Sementara untuk pengguna apps VENTENY yang tersedia baik di Google Play Store maupun iOS kini tercatat 15 kali lipat naik dari tahun sebelumnya. “Artinya, di luar perusahaan, individu semakin tanggap dan mandiri dalam memenuhi kebutuhan profesional dan personalnya sebagai pekerja,” tambah Riko.
Bakal Mudahkan Pengelolaan SDM
Perkembangan yang cukup positif di tahun 2021 membuat mereka ingin semakin melebarkan sayap di 2022. Fokus utamanya akan tetap dalam segmen B2B2E, namun layanannya akan diratakan hingga daerah luar Jawa sampai Indonesia Timur. VENTENY juga menilai wilayah Asia Tenggara sebagai wilayah dengan pasar yang cemerlang.
“Dalam beberapa tahun ke depan, SME akan menjadi pusat perekonomian, dan jika SME berkembang, maka perekonomian negara ikut berkembang,” tambah Junichiro Waide, founder sekaligus CEO Group VENTENY. Menurut data dari Asian Development Bank sendiri, perusahaan SME di Indonesia berkontribusi terhadap GDP hingga 61%.
Lalu masih terkait dengan karyawan, VENTENY juga bakal persiapkan program baru yang bisa dimanfaatkan oleh divisi HR atau SDM suatu perusahaan, yakni My Benefits. Mengusung skema subscription, karyawan bisa menikmati fitur eksklusif nantinya. Sekaligus membantu HRD untuk efisiensi anggaran seperti pelatihan, asuransi hingga lainnya.
from Gizmologi https://ift.tt/3p2ylBp
via IFTTT
Demikianlah Artikel Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022
Anda sekarang membaca artikel Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022 dengan alamat link https://mixnews-kz.blogspot.com/2021/12/capai-180-ribu-pengguna-venteny-siap.html
0 Response to "Capai 180 Ribu Pengguna, VENTENY Siap Ekspansi Bisnis di 2022"
Post a Comment